Bagian – bagian Khusus Motor Diesel
Persyaratan dan tuntutan
Persyaratan
1. Perbandingan kompresi tinggi
2. Campuran harus dibentuk dengan cepat
3. Tekanan pembakaran tinggi
4. Pembebanan panas tinggi
Tuntutan :
1.Ruang bakar harus kecil
2. Ruang bakar dikontruksi supaya terjadi pusaran
3. Mekanisme engkol harus kuat
4. Pendingin harus merata
Kepala Silinder
Motor-motor dengan injeksi tak langsung diperlengkapi dengan kamar muka atau kamar pusar, yang terbuat dari baja atau keramik.
Kamar pusar
Kamar ini selalu dipres waktu pemasangan supaya tidak bergeser posisinya, dijamin dengan alur dan pasak / peluru.
Kamar muka
Kamar ini ditahan dengan menggunakan cincin sekrup. Posisinya juga dijamin dengan alur / pasak
1. Kamar muka
2. Dudukan injektor
3. Dudukan busi pijar
4. Cincin sekrup
5. Cincin perapat
Hal-hal yang perlu diperhatikan pada reparasi kepala silinder
Tebal paking kepala silinder
Penggantian paking kepala silinder selalu dengan ketebalan asli, juga untuk permukaan kepala silinder baru digerinda ( karena kepala silinder motor Diesel rata, oleh karena itu penggerindanya tak mempengaruhi pada volume ruang bakar )
Jarak antara katup, mulut kamar muka dan bagian atas torak
Pada kepala silinder yang digerinda, jarak tersebut berkurang. Untuk menghindari tumbukan antara torak dan katup ( atau kamar muka ), maka jarak asli harus disesuaikan.